Nusantara
Ada BCL Format Layar LED Saat NOAH Manggung di Love Fest 2020
Muncul sebagai line up terakhir di pagelaran Love Fest 2020, grup band NOAH tampil luar biasa di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (21/2) malam.
Dengan mengenakan pakaian serba hitam dan ambience kelam dipanggung, Ariel, Lukman dan David berhasil membawa ribuan pasang mata terhanyut lewat deratan lagu hitsnya yang dibawakannya.
Namun moment ‘baper’ penonton muncul saat lagu Mencari Cinta hadir dalam repertoar hits semalam.
“Temen-temen ada yang bingung kenapa kita ada di sini. Kita akan berkolaborasi dengan teman kita yang seharusnya memiliki slot ada di sini. Tetap dia akan bernyanyi," ujar Ariel di atas panggung.
Yes, Bunga Citra Lestari (BCL) muncul dalam format visual di layar LED saat NOAH tampil. Part BCL dalam bernyanyi tetap diberikan Ariel. Moment ini bikin sisi emosional penonton terbawa dengan berkaroke bersama.
Seperti diketahui, BCL harusnya menjadi line up dipanggung Love Fest 2020 yang berlangung 21-22 Februari.
Karena masih dalam suasana berduka atas meninggalnya sang suami, Selasa (28/2) lalu, maka NOAH dipilih promotor untuk menggantikan slot BCL.
Lagu Mencari Cinta sejujurnya merupakan hasil kolaborasi NOAH dan BCL di album Keterkaitan Keterikatan. Namun malam itu, NOAH juga membawakan nomor-nomor hits seperti Kisah Cintaku, Separuh Aku, Tak Lagi Sama, Semua Tentang Kita, hingga Tak Ada Yang Abadi.
Foto: Ist
Oleh: Ryks
Must-Watch Video