Film

Ammar Zoni dan Irish Bella Sudah Siapkan Nama untuk Bayi Kembarnya

gempak
Gempak ID
22/07/2019
05:59 MYT
Sponsor Banner
Ammar Zoni dan Irish Bella Sudah Siapkan Nama untuk Bayi Kembarnya
Pasangan Ammar Zoni dan Irish Bella menggelar syukuran 4 bulan usia kehamilan di Cinere, Depok, Jawa Barat, Minggu (21/7).
Seperti diketahui, bayi yang dikandung Irish Bella sudah dipastikan adalah bayi kembar. Ibel, sapaan akrab Irish Bella, ia mengatakan sudah mempersiapkan nama untuk bayi kembarnya tersebut.
"Oh udah (siapkan nama) sebelum (USG) juga sudah (ada)," ujar Irish Bella.
Senada dengan Irish Bella, sang suami Ammar Zoni membenarkan bahwa nama untuk bayi kembarnya sudah disiapkan.
Tak hanya itu, nama yang disiapkan sangat memiliki makna yang mendalam dan langka. Ammar dan Ibel tak lupa akan memasukan nama keluarganya ke nama bayi kembar mereka nanti.
"Yang pasti namanya itu punya nama yang cukup dalam. Namanya itu agak langka, yang pastinya ada family Akbar dan Bella nya," tambah Ammar Zoni.
Kredit Foto: Kapanlagi.com
Oleh: Syba
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Gempak Non Stop Live