Nusantara

Baru 12 Hari Menikah, Pamela Anderson Umum Berpisah dari Suami

gempak
Gempak ID
03/02/2020
03:53 MYT
Sponsor Banner
Baru 12 Hari Menikah, Pamela Anderson Umum Berpisah dari Suami
Hanya setelah 12 hari menikah, Pamela Anderson dan produser Jon Peters mengumumkan perpisahan mereka.
Kabar perpisahan itu telah dikonfirmasi lewat keterangan resmi yang dibagikan kepada media setempat.
"Hidup merupakan sebuah perjalanan. Cinta adalah sebuah proses. Mengingat hal itu, kami memutuskan menunda formalisasi akta nikah kami.
"Kami amat berterima kasih buat semua yang memberi dukungan kepada kami. Namun kini masanya kami mengambil waktu untuk berpisah dan memikirkan kembali yang diinginkan dalam kehidupan," ungkapnya.
Sementara itu sebuah sumber mengatakan aktris berusia 52 tahun itu menamatkan pernikahan selama 12 hari yang dihelat secara tertutup di Malibu, California pada 20/1/2020) itu sebagai terlalu pantas.
"Pamela tersadar ia terlalu gopoh melakukan keputusan (menikah), jadi ia minta berpisah," kata sumber tersebut seperti yang dilansir dari HollywoodLife pada Senin (3/2/2020).
Padahal, bintang Baywatch dan produser film A Star is Born itu sempat menjalin asmara lebih 30 tahun lalu. Malah Jon, 74, lewat pernyataannya sebelum ini mengatakan ia hanya menginginkan Pamela di dalam kehidupannya.
Kredit Foto: HollywoodLife Oleh: Maliah Surip
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Gempak Non Stop Live