Nusantara
Cetak Rekor Streaming, Album Taylor Swift Folkfore Terjual 1.3 Juta dalam Waktu 24 Jam
Ternyata pandemi virus Corona tak memberi dampak buat Taylor Swift yang baru merilis album teranyarnya, Folklore.
Hal ini lantaran Folklore bukan hanya laku keras dengan terjual lebih dari 1,3 juta copy di seluruh negara dalam waktu 24 jam, tapi di platform Spotify, album Folklore sudah diputar sebanyak 80,6 juta kali, memecahkan rekor streaming terbanyak untuk album artis wanita pada hari pertama perilisan.
Dilansir dari Forbes, Label musik Republic Records juga menyatakan Folklore merupakan album pop paling banyak didengar di Apple Music pada hari pertama perilisannya, dengan 35,47 juta stream.
Album studio kedelapan Swift ini dirilis pada 24 Juli 2020 waktu Amerika Serikat. Lagu berjudul Cardigan menjadi single yang juga siap dirilis bersama musik video di hari sama.
Sebelumnya lewat unggahan di akun Instagramnya, Swift mengungkapkan album ini terlahir dari imaginasinya yang meliar sepanjang mengisolasi dari karena pandemi Covid 19.
"Mengambil pen adalah hal bagaimana aku lari ke alam fantasi, dan momen.
"Aku telah menuliskan seluruh keupayaan ku tentang cinta dan segalanya dengan sebaiknya dan aku percaya ini saatnya untuk membagikan kepada semua.
"Folklore dirilis sekarang," tulis Swift.
Instagram: @taylorswift
Oleh: Maliah Surip
Must-Watch Video