Nusantara

Chaca Frederica Melahirkan, Ini Arti Nama Cassia Shakir Ganinduto

gempak
Gempak ID
26/04/2020
08:50 MYT
Sponsor Banner
Chaca Frederica Melahirkan, Ini Arti Nama Cassia Shakir Ganinduto
Artis Chaca Frederica tengah berbahagia. Sabtu (25/4), ia baru saja melahirkan anak perdananya yang diberi nama Cassia Shakir Ganinduto.
"Jadi sebenarnya proses melahirkannya cukup panjang. Alhamdulillah telah lahir anak kami dengan normal. Alhamdulillah sehat. Rencananya chaca sendiri yang akan menjelaskan proses persalinan karena cukup panjang.
"Ada banyak proses yang kita alami dalam kelahiran anak ini," ucap Suami Chaca Frederica, Dico Ganinduto di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakpus Sabtu (25/4).
Chaca melahirkan pada Sabtu (25/4) dini hari. Lantaran tengah masa pandemi Covid-19, tidak boleh ada yang membesuk.
"Baik Alhamdulillah lagi recovery atau istirahat. Kondisi lagi pandemi gini gaboleh dibesuk sama sekali termasuk dari keluarga dan kerabat," jelas Dico.
"Alhamdulillah kami bersyukur aja jadi recovernya jauh lebih baik. Karena gak ada yang banyak ajak ngobrol. Jadi kita fokus gimana bayinya bisa menjalankan apa yang harus dijalankan. Harus disusuin kan bayinya. Jadi kami berdua bisa fokus urus bayi," imbuhnya.
Mengenai nama Cassia Shakir Ganinduto, Dico memilih Chaca yang untuk menerangkan arti dan makna nama anaknya tersebut.
"Arti nama nanti biar Chaca aja yang jelaskan. Tentunya, saya bahagia ya karena ini penantian sejak 4 tahun menikah. Sudah cukup lama ya mungkin jadi kebahagiaan buat kita berdua," tandasnya.
Instagram: @chafredica Oleh: Syba
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Gempak Most Wanted Awards 2024