Demian Aditya Bersyukur Pelaku Penyebar Meme Berbau Pornografi Istrinya Ditemukan
Gempak ID
15/08/2020 10:01 MYT
15/08/2020 10:01 MYT
Belum lama ini, foto Sara Wijayanto dijadikan meme dengan modus pelecehan seksual. Sebagai suami, Demian Aditya pun mengaku geram akan hal tersebut.
Ia pun segera mencari pelaku. Berhasil, pelaku cepat ditemukan dan telah meminta maaf.
"Firman sudah saya temukan dan sudah meminta maaf, dia mengaku tidak membuat meme tersebut, tapi dialah yang menyebarkan di group FB," tulis Demian Aditya dikutip Jumat (14/8).
Demian mengatakan dengan ditemukannya pelaku semoga tidak ada kejadian lain terulang kembali.
"Semoga hal seperti ini tidak terjadi lagi kedepannya, walaupun saya tahu di grup yang bersangkutan ada akun-akun bodong yang numpang mau viral juga ingin tampil dengan jelek-jelekin saya," tegas Demian.
Bagi Demian, pelecehan yang dilakukan pria bernama Firman tersebut bukan bagian dari lelucon.
"Apalagi muka yang dipakai dalam meme itu adalah muka istri saya. Ada yg bilang, 'itu kan cuma lucu-lucuan aja' dan 'komedi kan bebas'. Dari memenya itu menunjukan bahwa wanita itu murah, hanya dengan di kasih iPhone dia mau memberikan kewanitaannya kepada orang," tutur Demian Aditya.
"Apa iya seperti itu? Kalian boleh tanya ke @komnasperempuan @dearcatcallers.id, apakah itu lucu atau tidak. Ini bukanlah sebuah hal yang lucu, topik becandaan banyak kok, nggak perlu bawa-bawa dan merendahkan wanita," tandas Demian Aditya.
Instagram: @sarawijayanto
Oleh: Syba
Ia pun segera mencari pelaku. Berhasil, pelaku cepat ditemukan dan telah meminta maaf.
"Firman sudah saya temukan dan sudah meminta maaf, dia mengaku tidak membuat meme tersebut, tapi dialah yang menyebarkan di group FB," tulis Demian Aditya dikutip Jumat (14/8).
Demian mengatakan dengan ditemukannya pelaku semoga tidak ada kejadian lain terulang kembali.
"Semoga hal seperti ini tidak terjadi lagi kedepannya, walaupun saya tahu di grup yang bersangkutan ada akun-akun bodong yang numpang mau viral juga ingin tampil dengan jelek-jelekin saya," tegas Demian.
Bagi Demian, pelecehan yang dilakukan pria bernama Firman tersebut bukan bagian dari lelucon.
"Apalagi muka yang dipakai dalam meme itu adalah muka istri saya. Ada yg bilang, 'itu kan cuma lucu-lucuan aja' dan 'komedi kan bebas'. Dari memenya itu menunjukan bahwa wanita itu murah, hanya dengan di kasih iPhone dia mau memberikan kewanitaannya kepada orang," tutur Demian Aditya.
"Apa iya seperti itu? Kalian boleh tanya ke @komnasperempuan @dearcatcallers.id, apakah itu lucu atau tidak. Ini bukanlah sebuah hal yang lucu, topik becandaan banyak kok, nggak perlu bawa-bawa dan merendahkan wanita," tandas Demian Aditya.
Instagram: @sarawijayanto
Oleh: Syba