,
Nusantara

Dua Garis Biru Angkat Gina S. Noer sebagai Penulis Skenario Asli Terbaik FFI 2019

Gempak ID
09/12/2019
11:23 MYT
Festival Film Indonesia (FFI) 2019 membawa arti besar sekali lagi buat Gina S. Neor apabila memenangkan dua kategori penulis yakni Penulis Skenario Asli Terbaik dan Penulis Skenario Adaptasi Terbaik.
Gina S. Neor diumumkan memenangi Piala Citra Penulis Skenario Adaptasi Terbaik FFI 2019 lewat film Keluarga Cemara bersama Yandy Laurens.
Tidak hanya film tersebut, namanya juga diumum sebagai pemenang kategori Penulis Skenario Asli Terbaik, lewat film box office Dua Garis Biru pada acara FFI 2019 yang digelar di Jakarta, Minggu (8/12/2019).
Tentulah kemenangan tersebut membuahkan bahagia yang tidak kepalang buat Gina S. Neor yang pertama kali memenangkan Piala Citra tahun 2013 lewat film laris Habibie dan Ainun.
Apa lagi lewat Keluarga Cemara, ia menundukkan Joko Anwar (Gundala), Mira Lesmana-Gina S. Noer (Bebas), Rano Karno (Si Doel The Movie 2), serta Upi (My Stupid Boss 2).
Menanggapi kemenangannya, saat di atas panggung, ia yang tercalon lewat lima nominasi mengatakan Dua Garis Biru adalah karya buatnya menuangkan kepercayaan yang telah diberikan banyak orang tua.
"Kesalahan apapun yang kita perbuat, selalu ada kesempatan untuk memperbaikinya," ucap perempuan itu yang juga mengucapkan terima kasih buat rumah produksi Starvision Plus saat menyampaikan pidatonya di atas panggung.
Dua Garis Biru sebelumnya yang sempat menuai pelbagai respon juga telah ditayangkan di Malaysia.
Kredit Foto: Yahoo Berita
Oleh: Maliah Surip
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Laman Utama

Nagita Slavina Hamil Anak Kedua, Raffi Ahmad: "Alhamdulillah GOLLLL.."

gempak
16/04/2021
08:58 MYT
Laman Utama

Sempat Terpapar COVID 19, Adhisty Zara Sempat Sesak Dada sampai Demam

gempak
22/01/2021
08:16 MYT
Nusantara

Adhisty Zara Mendadak Trending, Kenapa?

gempak
20/08/2020
23:26 MYT
Nusantara

Dua Garis Biru, NKCTHI Cemerlang di IMA Awards 2020

gempak
26/07/2020
07:39 MYT
Nusantara

Ku Cumbu Tubuh Indahku Dominasi FFI 2019

gempak
09/12/2019
11:36 MYT
Unitar