Laman Utama

Istri Bahas Poligami, Natta Reza Pastikan Hanya Ingin Punya 1 Istri

gempak
Gempak ID
26/02/2021
09:40 MYT
Sponsor Banner
Istri Bahas Poligami, Natta Reza Pastikan Hanya Ingin Punya 1 Istri
Penyanyi Natta Reza menjadi perbincangan publik setelah istrinya, Wardah Maulina mengunggah hal berbau poligami.
Wardah Maulina mengunggah pertanyaan pendapat warganet soal pandangannga terhadap poligami. Tapi, ia justru menerima dampak sang suami, Natta Reza dihujat warganet.
Natta pun dihujat dan dianggap dirinya sudah berpoligami. Komentar tak sedap pun diterima pria 30 tahun itu atas unggahan sang istri.
Natta buka suara. Ia tak menampik komentar pedas ia terima baik di kolom komentar instagram dan juga di Direct Message (DM).
"Cuma saya tegaskan disini, saya tidak akan berpoligami," kata Natta Reza yang ditemui bersama istrinya, Wardah Maulina di kawasan Jakarta, baru-baru ini.
Natta pun menyampaikan alasan Wardah membuka pembahasan poligami, dikarenakan keresahannya tentang isu yang sedang hangat diperbincangkan saat ini.
"Mungkin dia (Wardah) insecure aja sih. Tapi memang kami berdua tidak membenci itu (poligami)," ucapnya.
Tentu ada alasan mengapa personil grup vokal Adam tersebut tidak membenci poligami, yakni karena poligami ada didalam syariat islam.
"Memang kembali lagi semua hak setiap orang. Mau mendukung atau tidak memilih poligami ya silahkan saja," jelasnya.
Wardah angkat bicara soal unggahannya itu. Saat itu, ia hanya ingin tahu pandangan dan pendapat warganet tentang poligami yang tertera dalam syariat islam.
Sebab, Wardah takut ada keraguan besar terhadap seseorang yang mau berpoligami. Ketakutan itu adalah orang yang mau berpoligami tidak bisa mengikuti ketentuannya.
"Eh tapi justru bang Natta dipojokan. Bahkan aku sampai ngerasa bersalah sama bang Natta," kata Wardah Maulina.
Pesan menohon pun disampaikan Wardah Maulina, untuk masyarakat tidak melakukan poligami jika memang tak sanggup dalam segala syaratnya.
"Poligami tidak segampang apa yang dipikirkan orang-orang. Tapi silahkan saja, kami juga tidak menyalahkan poligami," ujar Wardah Maulina.
Oleh: Herco
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Gempak Non Stop Live