Borak & chill dari isu semasa ke topik viral. Tonton rancangan bual bicara di SeeNI sekarang!
Nusantara

Lisa Blackpink Dapat Ancaman Pembunuhan, YG Entertainment Siap Ambil Tindakan Tegas

Gempak ID 09/05/2020 | 05:59 MYT
Lisa Blackpink mendapatkan ancaman pembunuhan dari sejumlah pihak. Kabar tak enak itu pertama kali dibeberkan oleh Kedutaan Besar Thailand di Seoul, Korea Selatan.
Pihak kedutaan mengumumkan ancaman pembunuhan terhadap Lisa lewat kicauan di Twitter resmi mereka.
Mereka mengklaim telah mendapat banyak email dan ancaman pesan langsung (DM)dari tanggal 2 hingga 6 Mei yang dilakukan secara online terhadap Lisa.
"Dari tanggal 2 hingga 6 Mei, kami telah menerima banyak email dan pesan langsung (DM) mengenai ancaman yang dilakukan secara online terhadap kehidupan Lisa. Kami telah memberi tahu agensinya YG Entertainment," tulis pernyataan resmi dari Kedutaan Besar Thailand di Seoul.
Bukan sebuah data bohong, pihak YG Entertainment pun ikut angkat bicara. Mereka mengonfirmasi ancaman pembunuhan tersebut.
"Kami menyadari situasi saat ini. Kami melakukan yang terbaik untuk keselamatan dan perlindungan artis dan penggemar kami," tulis mereka seperti yang dilansir dari AllKPop.
YG Entertainment juga mengatakan bakal mengumpulkan informasi dan memberikan tindakan tegas terhadap pelaku.
"Kami tidak hanya melakukan pemantauan konstan, tetapi kami juga mengumpulkan informasi yang dikirimkan kepada kami oleh penggemar.
Kami akan mengambil tindakan tegas terhadap ancaman-ancaman ini," kata YG Entertainment.
Lisa atau nama aslinya Lalisa Manoban merupakan salah satu dari empat personel Blackpink yang merupakan warga negara asal Thailand.
Kredit Foto: Elle Korea
Oleh: Maliah Surip
#YG Entertainment #Lisa Blackpink #Ancaman Pembunuhan
;