Tak Gunakan Masker, Yama Carlos Dihukum Push-Up Oleh Petugas
Gempak ID
03/10/2020 02:56 MYT
03/10/2020 02:56 MYT
Di tengah pandemi Covid-19, kebijakan menggunakan masker diwajibkan untuk siapapun. Jika tak mengindahkan, maka akan ada hukumannya.
Seperti halnya yang dialami aktor Yama Carlos. Ia mengaku dihukum oleh petugas untuk push up lantaran tidak menggunakan masker.
Awalnya, Yama Carlos mengatakan ketap menggunakan masker. Namun entah apa yang terjadi, tiba-tiba ia lupa akan wajahnya yang belum menggunakan masker.
"Saya di daerah Serang abis belanja ikan, waktu berangkat sampai di tujuan tetap pake masker dari rumah," kata Yama Carlos dikutip dari Suara.com, Jumat (2/10/2020).
Namun Yama Carlos mengakui kesalahannya saat kendaraannya dihentikan petugas.
"Abis belanja di pasar ikan saya pulang lupa pake masker, mungkin karena sudah kecapean segala macam, saya lagi lihat ke HP tau-tau mobil berhenti.
"Salah saya juga saya meremehkan, saya pikir belum sampai ke jalan raya yang rame nih makanya masker belum saya pake," jelasnya lagi.
Sebagai akibatnya, hukuman Push Up diberikan petugas kepadanya.
"Saya nengok ke depan ada petugas. Yaudah turun sambil ketawa-ketawa aja, maksudnya ketawa itu 'yaudah pak saya salah'.
"Terus petugasnya bilang 'loh Mas kan artis'. Saya bilang 'saya ngaku salah, saya nggak melakukan perlawanan. Sudah hukum saya saja'. Habis situ di suruh push up," kenangnya.
Yama Carlos diminta push up sebanyak 20 kali. Lantaran push up menjadi makanan sehari-harinya, ia pun meminta nambah.
"Soalnya sudah makanan sehari-hari," tandas Yama Carlos.
Instagram: @yamacarlos
Oleh: Syba
Seperti halnya yang dialami aktor Yama Carlos. Ia mengaku dihukum oleh petugas untuk push up lantaran tidak menggunakan masker.
Awalnya, Yama Carlos mengatakan ketap menggunakan masker. Namun entah apa yang terjadi, tiba-tiba ia lupa akan wajahnya yang belum menggunakan masker.
"Saya di daerah Serang abis belanja ikan, waktu berangkat sampai di tujuan tetap pake masker dari rumah," kata Yama Carlos dikutip dari Suara.com, Jumat (2/10/2020).
Namun Yama Carlos mengakui kesalahannya saat kendaraannya dihentikan petugas.
"Abis belanja di pasar ikan saya pulang lupa pake masker, mungkin karena sudah kecapean segala macam, saya lagi lihat ke HP tau-tau mobil berhenti.
"Salah saya juga saya meremehkan, saya pikir belum sampai ke jalan raya yang rame nih makanya masker belum saya pake," jelasnya lagi.
Sebagai akibatnya, hukuman Push Up diberikan petugas kepadanya.
"Saya nengok ke depan ada petugas. Yaudah turun sambil ketawa-ketawa aja, maksudnya ketawa itu 'yaudah pak saya salah'.
"Terus petugasnya bilang 'loh Mas kan artis'. Saya bilang 'saya ngaku salah, saya nggak melakukan perlawanan. Sudah hukum saya saja'. Habis situ di suruh push up," kenangnya.
Yama Carlos diminta push up sebanyak 20 kali. Lantaran push up menjadi makanan sehari-harinya, ia pun meminta nambah.
"Soalnya sudah makanan sehari-hari," tandas Yama Carlos.
Instagram: @yamacarlos
Oleh: Syba