Usia kandungan vokalis Kotak, Tantri, kini memasuki bulan 7. Usia yang cukup mengkhawatirkan untuk Kotak jika Tantri tetap beraksi dari panggung ke panggung.

Itu sebabnya Kotak perlu untuk membuat terobosan gak tetap eksis. Dan Melly Mono pilihan paling realistis untuk band rock ini.

“Kita pernah berkolaborasi dengan Kikan. Tapi sekarang kita mencari konsep yang berbeda. Kolaborasi yang cross genre. Itu sebabnya Kota mengedepankan Melly Mono,” kata Cella, saat ditemui Gempak di kawasan Blok M, Jakarta, baru-baru ini.

Kotak berkolaborasi dengan Melly ingin menghadirkan konsep musik yang berbeda. Maka hadirnya Melly sementara Tantri cuti hamil akan membuat Kotak tampil rock dalam balutan unsur musik electronic dance.

“Yang pasti akan ada efek-efek musik dance electronic nantinya. Dan musik Kotak juga akan beradaptasi dengan suara Melly,” tutupnya.

Foto: Ryks

Oleh: Ryks