Artis
Bicara Keputusannya Jadi Mualaf, Roger Danuarta Kata Salat Mendamaikannya
Nama Roger Danuarta sempat hangat belakangan ini lantaran dikatakan akan menikah dengan si cantik Cut Meyriska. Lantas itulah sebab aktor berusia 36 tahun itu dikatakan memilih masuk agama Islam pada Oktober 2018.
Roger bagaimanapun memilih untuk diam ketimbang membeberkan fakta mengapa dirinya memilih untuk pindah keyakinan sambil dibimbing ustaz Insan Mokoginta pada tahun lalu.
Tidak berkomentar mengenai spekulasi dirinya memeluk Islam untuk menikah dengan kekasihnya itu, Roger sebaliknya dalam sebuah video yang diunggah channel YouTube Cinta Quran TV akhirnya membuat pengakuan mengapa dirinya bisa terpesona dan akhirnya ikut menjadi seorang Muslim.
Aktor itu mengungkapkan telah lama mempertimbangkan keinginan untuk menjadi mualaf. Namun, hasratnya sempat dibantah sang ibu, Almarhumah Engnawati Atmadja. Itulah yang menjadi kendala buatnya untuk mengucap dua kalimah syahadat.
"Sudah lama, tapi berhubung saya dari keluarga non muslim, saya mempunyai orangtua, saya butuh izin dari orangtua yang sudah membesarkan saya.
"Syukur Alhamdulillah orangtua juga mau melihat apakah saya serius. Orangtua bertanya sudah bisa Iqra, apakah sudah bisa membaca Alquran. Orangtua saya sangat mendukung sekali," kata Roger dalam video tersebut seperti yang dikutip dari Detikhot.com.
Dan ternyata dengan tidak membelakangkan orangtua terutama ibundanya dalam membuat keputusan pindah agama akhirnya menjadi kenangan terindah buat dirinya.
Hal itu karena setelah menjadi mualaf dan mendapat izin, sang ibunda tutup usia pada 23 November 2018 lalu.
Di video yang juga telah banyak diunggah oleh akun gosip lainnya, Roger mengatakan keputusannya menjadi mualaf.
"Mungkin kalau misalnya saya melihat dari teman-teman terdekat saya, teman-teman kerja sehari-hari, cara hidup seorang muslim, hati saya menjadi sangat tersentuh sekali," ujarnya.
Paling penting, kata Roger, salat memberi dirinya kedamaian.
"Ketenangan yang diberikan pada diri saya (salat) dan itu membuat saya jatuh cinta untuk menjadi seorang muslim yang baik," katanya lagi.
Sumber: Detikhot.com
Instagram: Roger Danuarta
Oleh: Maliah Surip