Nusantara
Jon Peters Bantah Cerai Lewat Pesan Singkat, Sempat Bayar Tagihan Pamela Anderson sebesar Rp2,7 M
Sempat heboh dengan pemberitaan dirinya diceraikan lewat pesan singkat hanya setelah 12 hari menikah, ternyata kabar itu dianggap sebuah kebohongan dari Pamela Anderson kepada publik.
Kabar itu dibantah keras oleh sang mantan suami, Jon Peters. Peters angkat bicara, mengaku kecewa dengan pengakuan perwakilan Anderson jika dirinya menceraikan perempuan itu lewat pesan singkat.
"Semua yang mereka bilang adalah kebohongan," kata produser film itu seperti yang dilansir dari .
Peters kemudian membeberkan ia telah banyak berkorban dan berusaha memberi yang terbaik buat wanita yang dicintainya itu.
"Dia meneleponku dan mengatakan ingin menikah. Aku meninggalkan tunanganku untuk bersamanya," ucap pria berusia 72 tahun itu.
Setelah itu ia baru menyadari Anderson mempunyai tagihan yang cukup banyak. Peters mengungkapkan telah melunaskan tagihan bintang Baywatch itu sebanyak US$ 200 ribu (Rp 2,7 miliar) .
"Dia tidak bisa membayarnya jadi aku yang membayarnya. Dan ini balasan yang aku terima setelah aku berusaha memberi yang terbaik buatnya. Kebohongannya sangat nyata," ucap Peters.
Anderson dan Peters sebelum ini mengejutkan publik dengan pernikahan mereka yang digelar secara tertutup di Malibu, California, Amerika Serikat pada 20/1/2020.
Pasangan yang memang pernah berkencan lebih 30 tahun silam itu kemudian sekali lagi membikin heboh apabila Anderson mengatakan ia telah bercerai dari Peters hanya selepas 12 hari menikah.
Kredit Foto: AP
Oleh: Maliah Surip