Film

"Kaki Gue Sudah Setengah di Balkon", Verrell Bramasta Blak Blakkan Pernah Coba Bunuh Diri

Gempak ID
23/09/2019
06:13 MYT
Sponsor Banner
"Kaki Gue Sudah Setengah di Balkon", Verrell Bramasta Blak Blakkan Pernah Coba Bunuh Diri
Pesinetron Verrell Bramasta baru menginjak usia 23 tahun tanggal 11/9/2019 lalu.
Ternyata, sebelum menikmati usia 23 tahun, Verrell telah pernah coba menutup riwayat hidupnya.
Ia bukan sebuah babak di dalam sinetron lakonannya, tetapi itu adalah realiti yang diungkapkan pria tersebut saat muncul di kanal Youtube Abidzar Al Ghifari, putra dari mendiang Ustaz Jefri Al Buchori dan Pipik Dian Irawati.
Dilansir dari Liputan6.com, Verrell mengaku sempat terpikir untuk mengakhiri hidup saat ditanya Abidzarmengenai sisi lain dari Verrell Bramasta yang tak diketahui banyak orang.
Tanpa diduga, jawaban yang diberikan pria itu adalah di satu titik ia pernah mencoba untuk bunuh diri.
"Gue pernah mau bunuh diri," kata Verrell.
"Serius lo?" sahut Abidzar seolah tak percaya. "Serius gue," balas Verrell Bramasta.
Verrell mengatakan pemikiran itu hadir saat dirinya dibelenggu masalah yang tak kunjung selesai.
"Saat itu gue ngerasa ada kejadian yang kok ini enggak selesai-selesai masalahnya, terus kenapa kayaknya berat banget," ungkapnya.
Lantas ditanya apa yang dilakukannya, Verrell mengungkapkan pernah mau lompat dari apartemen sebelum diselamatkan dengan satu tindak dari sang ibu.
"Saat itu gue pernah mau lompat dari apartemen (di Jakarta Selatan). Sumpah, gue sudah setengah, kaki gue sudah setengah gini, di balkon.
"Pada saat itu, misalkan kalau gue enggak dibukain pintunya sama nyokap (Venna Melinda), gue mungkin sudah lompat ke bawah. Jadi mungkin itu yang orang enggak tahu. Tapi kenapanya, itu panjang," pungkasnya.
Dan kata Verrell setelah dipikir kembali, banyak orang di luar sana yang mungkin alami masalah jauh lebih berat daripadanya.
"Gue ini sudah beruntung dan enak banget, kenapa gue pada saat itu ngelakuin hal itu?"
"Yang pasti jangan pernah bertindak ketika kalian lagi marah, karena bisa berdampak ke hal-hal yang tidak kalian inginkan," ujar Verrell Bramasta.
Instagram: @bramastavrl
Related Topics
Must-Watch Video
Unitar