Nusantara
Meninggal karena Kanker di Usia Muda, Penyanyi Fera Queen Minta Akun Instagramnya Dihapus
Kabar duka datang dari dunia tarik suara Indonesia. Pnyanyi Fera Queen dilaporkan telah meninggal dunia di usia 35 tahun.
Kabar kepergian jebolan ajang X Factor itu hanya diumumkan oleh pihak keluarga setelah ia selamat dimakamkan tadi pagi, Rabu (15/4/2020) di Kuningan, Jawa Barat,
Sedangkan Fera Queen menghembuskan nafas terakhir pada Selasa (14/4) pada pukul 15.30 WIB di RS Siloam, Semanggi, Jakarta.
Lewat pesan WhatsApp yang diterima awak media pada Rabu, (15/4), adik mendiang, Iman Firmansyah mengungkapkan penyebab meninggalnya sang kakak.
Ia memberitahu mendiang meninggal dunia karena menderita kanker payudara.
"Penyebabnya kanker payudara dari 5 tahun lalu dan sudah metastasis ke orang lain," ujar Iman.
Namun menurut Iman setelah 5 tahun berjuang melakukan perawatan untuk mengobati kanker payudara dengan menjalani kemoterapi dan radiasi, Fera Queen dijemput 'pulang'.
Dan satu permintaannya setelah meninggal dunia akan ditunaikan oleh pihak keluarga juga manajemennya.
Mendiang ingin akun medsosnya dihapus sepekan lagi.
"Kecuali YouTube agar masyarakat bisa menikmati karyanya," ujar Iman.
Instagram: @feraqueen
Oleh: Maliah Surip