Laman Utama
Selama Ramadan, Celine Evangelista Kerja dari Pagi Hingga Pagi
Celine Evangelista senang bisa menjadi penghibur masyarakat selama bulan suci ramadan, meski dirinya nasrani dan tidak ikut berpuasa.
Ia pun mengakui, selama sebulan penuh menerima pekerjaan dari pagi sampai pagi di beberapa program stasiun televisi, guna membawakan program Ramadan dan menghibur masyarakat.
"Pastinya senang sekali ya. Puji tuhan masih diberikan kepercayaan sama masyarakat," kata Celine Evangelista ketika ditemui di kawasan Jakarta, Minggu (25/4) dini hari.
Celine mengatakan dirinya tidak masalah harus bekerja dari pagi sampai pagi. Sebab, ketika masih aktif di sinetron, ia juga bekerja dari pagi sampai pagi menjakani setiap adegan untuk kejar tayang.
"Aku sudah biasa dengan situasi seperti ini. Supaya nggak terlalu capek, ya banyak istirahat dan jaga kesehatan," ucapnya.
Celine menyebutkan dirinya juga menyiapkan beberapa vitamin, untuk menjaga kondisi tubuhnya dan juga stamina supaya tetap prima menjalani pekerjaan dari pagi sampai pagi lagi.
"Pasti ya siapin vitamin buat nambah stamina. Buat jaga kondisi tubuh aja sih," ungkapnya.
Bagi istri Stefan William itu, bekerja di televisi lebih menyenangkan ketimbang harus terus menerus di lokasi syuting sinetron. Sebab, bekerja di televisi membuatnya banyak bertemu orang.
"Kalau di televisi kan selalu beda lokasi syuting, ketemu orang yang juga berbeda, karakter yang dimainkan juga selalu berubah. Kalau sinetron kan sama terus salama syuting dari pagi ketemu pagi," jelasnya.
Celine Evangekista menegaskan dirinya senang bisa bekerja di televisi membawakan program yang diluar dari kebiasaan pekerjaannya. Ia sangat menikmati setiap harinya bekerja di industri televisi ini.
"Ya main program komedi itu tantangan. Tapi aku enjoy banget setiap harinya," pungkasnya.
Oleh: Herco