Laman Utama

Kiwil Anggap Putrinya Bangga Punya Bapak Jelek Seperti Dirinya

gempak
Hanafis Haris
04/06/2021
10:34 MYT
Sponsor Banner
Kiwil Anggap Putrinya Bangga Punya Bapak Jelek Seperti Dirinya
Kiwil angkat bicara seputar kabar putrinya dari Meggy Wulandari, Meisya menangis dihina atau dibully jelek mirip bapaknya sendiri oleh warganet di media sosial belum lama ini.
Meisya dikabarkan sempat mencurahkan isi hatinya sambil menangis, setelah dibully jelek mirip Kiwil, ayahnya sendiri oleh warganet di media sosial. Tangisannya karena diduga ia tidak terima dianggap jelek mirip ayahnya.
Kiwil menyebutkan bahwa curahan hati sang anak, Meisya di media sosiap bukan lah dibuat oleh putrinya sendiri, melainkan dibuatkan langsung oleh sang ibunda, Meggy Wulandari.
"Saya udah telaah, dari bahasanya ini semua, buat saya ini bukan anak saya, sebenarnya curhatan ibunya (Meggy Wulandari)," kata Kiwil yang ditemui di kawasan Jakarta, baru-baru ini.
"Enggak mungkin anak gua nangis bapaknya kayak gini (dihina jelek), nggak mungkin," sambunnya.
Pria 48 tahun itu merasa kalau Meisya justru bangga memiliki ayah seperti dirinya. Sebab, Kiwil merasa popularitasnya dipanggung hiburan memiliki dampak kebahagiaan untuk sang anak walau sudah tidak tinggal bersama.
"Gila orang bapaknya Meisya keren begini dibilang jelek. Justru anak saya bangga," ucapnya.
Pemilik nama asli Wildan Delta pun sudah menghubungi Meisya. Ia memberikan nasihat untuk jangan pernah menyesal punya bapak sepertinya. Hal itu dikarenakan setiap ciptaan Tuhan tidak ada yang sempurna.
"Saya bilang sama anak saya jangan pernah melihat manusia dari fisiknya dan jangan pernah malu punya orang tua yang mau jelek atau mau apa, karena kita ciptaan tuhan itu semuanya sempurna," jelasnya.
"Dan yang tidak sempurna ketika manusia memandang seperti itu yang nggak sempurna," sambungnya.
Kiwil tidak mau menegur dan memberikan respon berlebihan kepada Meggy, yang seakan meluapkan isi hatinya yang seakan menyesal pernah hidup bersama selama lebih dari 10 tahun, dengan membawa anak mewakili isi hatinya.
"Udah cukup lah buat saya. Kalau bapaknya jelek emang kenapa? masih ada kok orang tua yang lebih jelek," pungkasnya. (herco)
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Gempak Most Wanted Awards 2024