Asia

Kyuhyun Pilih Balad di Album Solo Pasca Selesai Wamil

gempak
Gempak ID
10/05/2019
01:54 MYT
Sponsor Banner
Kyuhyun Pilih Balad di Album Solo Pasca Selesai Wamil
Tak tunggu lama, setelah selesai menjalani wajib militer (wamil) pada Selasa (7/5/2019), Kyuhyun, salah satu member Super Junior ini segera melunaskan rencana kariernya.
Member terakhir Super Junior itu dikabarkan sedang dalam proses merilis album solonya.
Berita baik itu dikonfirmasi sendiri oleh agensinya. "Kyuhyun sedang bersiap untuk merilis album solo pada bulan Mei ini," ujar perwakilan agensi seperti yang dilansir dari Soompi.
Biar mereka masih menyimpan rapi mengenai judul lagu terbarunya, namun Kyuhyun akan mengusung genre balad di album solonya.
Tidak hanya di dunia tarik suara, pria itu juga sudah membeberkan keterlibatannya dalam banyak program televisi.
Antaranya Kyuhyum ikut gabung di musim kedua Salty Tour dan musim ketujuh New Journey to the West.
Terbaru satu sumber mengungkapkan Kyuhyun akan bergabung di Kang's Kitchen untuk musim ketiga.
Pada masa sama, perwakilan agensinya turut mengungkapkan Super Junior bersama formasi lengkapnya juga telah bersiap merilis album mereka setelah Kyuhyun yang ikut wamil pada tahun 2017 sebagai pekerja layanan publik di Pusat Kesejahteraan Seongbuk menyelesaikan tanggungjawabnya.
"Sementara untuk album Super Junior dengan anggota lengkap dijadwalkan akan dirilis pada paruh kedua tahun ini," lanjutnya.
Ia juga akan menjadi comeback pertama Super Junior setelah 10 tahun lantaran satu per satu anggotanya menjalani wamil.
Kredit Foto: Soompi
Oleh: Maliah Surip
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Gempak Non Stop Live