,
Asia

Lagi Libur di Sri Lanka, Shanty Beri Kabar Dirinya Pasca Pengeboman

Gempak ID
22/04/2019
02:59 MYT
Sri Lanka dikejutkan dengan letupan bom yang menguncang pada puncak perayaan Paskah pada Minggu (21/4) pagi.
Dalam insiden berdarah itu ada tiga gereja dan tiga hotel papan atas dibom dengan lebih 200 orang dilaporkan meninggal dunia manakala lebih 400 dilaporkan mengalami luka.
Seluruh dunia terkejut dengan insiden tersebut, dan ternyata salah satu bintang tenar dari Indonesia kini berada di Sri Lanka.
Dia adalah penyanyi Shanty yang kini berlibur di negara selatan India tersebut.
Mengaku cukup syok dengan insiden tersebut, namun Shanty mengungkapkan rasa syukur bisa selamat dari insiden bom Sri Lanka yang mengguncang ibu kota Kolombo dan sejumlah lokasi lainnya itu.
Kabar dirinya selamat dari sebarang kecelakaan disampaikan menerusi sebuah unggahan video di akun Instagram miliknya pada Minggu (21/4).
"Tuhan melindungi keluarga kami! Kemarin baru saja kami ada di Kolombo. Kami amat beruntung bahwa kami kini jauh dari pengeboman, namun kemarin kami masih di sana, di Kolombo, dan menyetir melewati Shangri-La yang dibom," tulis Shanty dalam bahasa Inggris.
Pelantun dan aktris itu juga mengungkapkan rasa bela sungkawa kepada seluruh korban dan juga keluarga yang terdampak insiden itu. Dia menuliskan bahwa siapapun hidup di dunia ini dengan perbedaan agama tidak juga harus saling membenci apa lagi membunuh.
Shanty juga menyayangkan terjadinya pengeboman tersebut di negara berpantai indah itu dan bertepatan dengan Paskah yang dijalani umat Kristiani.
"Selamat Paskah saudara-saudaraku yang merayakan. Damai di Bumi ini. Saya yakin, apa pun agama kamu, pasti mengajarkan damai dan cinta!" tutup Shanty.
Instagram: Shanty
Oleh: Maliah Surip
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Hiburan

Zizi Kirana Kongsi Detik Cemas Berdepan Letupan Bom Di Syria - “Pesan Pada Suami, Sekiranya Saya Syahid Ampunkan Salah Silap…”

gempak
21/05/2024
09:55 MYT
Penyanyi Zizi Kirana berkongsi detik cemas berdepan dua insiden pengeboman ketika menjalankan misi bantuan kemanusiaan di wilayah Azaz, Syria pada akhir Mac lalu.
Laman Utama

Rakyat Mandi Kolam, Main Judi & Santai Di Bilik Presiden, PM Sri Lanka Akhirnya Letak Jawatan

gempak
11/07/2022
07:25 MYT
Tanggal 10 Julai 2022 mungkin menjadi detik paling menakutkan buat Presiden Sri Lanka, Gotabaya Rajapaksa
Laman Utama

Dramanya! Crown Ratu Cantik Sri Lanka Kena Rampas Ketika Live, Tuduh Tak Layak Menang Sebab ...

gempak
08/04/2021
04:20 MYT
Semua tergamam!
Asia

Artis Bollywood Kutuk Insiden Bom Sri Lanka

gempak
22/04/2019
06:11 MYT
Berita

Siri Letupan Gereja & Hotel: Sri Lanka Isytihar Perintah Berkurung

gempak
21/04/2019
21:35 MYT