Film

Raffi Ahmad Rencana Hantar Rafathar ke Pesantren

gempak
Gempak ID
13/05/2019
07:03 MYT
Sponsor Banner
Raffi Ahmad Rencana Hantar Rafathar ke Pesantren
Sebelum Ramadan, kabar hijrahnya Raffi Ahmad sudah dibicarakan. Dirinya sudah sering dilihat ikut kajian Musawarah bersama teman temannya.
Raffi sendiri tidak menolak dengan mengungkapkan hijrah dirinya agar menjadi lebih baik sesuai pertambahan usia.
Di Ramadan ini malah Raffi mengisi masa luangnya dengan mengaji Alquran.
"Ngisi-ngisi waktu luang saja, kadang kan kalau di acara buka puasa sebelum azan kalau segmen bukan saya, baca-baca surat saja.
"Nggak ditarget (harus khatam) hanya mengisi waktu kosong saja. Insya Allah tiap tahun maknai puasa dan lebaran lebih baik," ungkap Raffi seperti yang dilansir dari Cumicumi.com di Condet, Jakarta Timur, Sabtu (11/5).
(Baca artikel sebelum ini: Sibuk di Bulan Puasa, Begini Cara Raffi Ahmad Atur Istirahat)
Bersama dirinya melangkah hijrah, Raffi pun merasa dia punya tanggungjawab besar terhadap sang anak, Rafathar.
Sebagai orangtua, Raffi mengaku malu jika ilmunya kosong tetapi ingin punya anak pintar agama.
(Raffi Ahmad dan Nagita mahu melihat anak mereka, Rafathar menjadi anak yang salih)
"Pengen lebih baik karena makin tambah usia, anak makin gede jadi tanggung jawab ngajarin ilmu agama. Kalau kita ngajarin jangan sampai ilmu agama kosong, kan malu.
"Justru saya pun belajar, ya bersyukur karena diberi kesempatan ini (hijrah)," ungkap Raffi. Lantaran itu, suami Nagita Slavina ini punya rencana untuk menghantar Rafathar ke pesantren.
"Saya pengen Rafathar masuk pesantren, apalagi pesantren zaman sekarang banyak yang modern. Yang penting dia bisa belajar ngaji dan baca Alquran lebih baik," ucapnya yang mahu melihat sang anak menjadi anak salih.
Pun, kata Raffi sekarang bukanlah masa yang sesuai karena usianya yang masih terbilang kecil.
Katanya: "Belum ya, nanti. Kalau sekarang masih kecil banget, paling awalnya nanti kalau liburan sekolah, sebulan, dua bulan masuki pesantren kilat dulu. Kalau sekarang dia masih belum mau pisah dari saya dan Gigi."
Sementara untuk dirinya, Raffi mengaku punya keinginan untuk bersekolah di Mesir atau Arab untuk mendalami agama Islam.
"Kalau ada kesempatan mau sekolah di Arab setahun, dua tahun sekolah ke Mesir," tutupnya.
Sumber: Cumicumi.com Instagram: @raffinagita1717
Oleh: Maliah Surip
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Gempak Non Stop Live