Asia

Ryan Reynolds Ungkap Ia Anggota Terkini EXO

gempak
Gempak ID
03/12/2019
04:48 MYT
Sponsor Banner
Ryan Reynolds Ungkap Ia Anggota Terkini EXO
Aktor Ryan Reynolds membuat heboh pengikut akun Instagramnya, @vancityreynolds dan Twitternya lantaran mengunggah foto kebersamaannya bersama boyband Korea Selatan EXO pada Senin (2/12/2019).
Bintang Hollywood itu dan EXO bertemu di acara promosi film 6 Underground yang digelar di Dongdaemun Design Plaza (DDP), di Jung-gu, Seoul, Korea Selatan.
Di unggahan fotonya di akun Twitter dengan rambutnya 'diwarnakan' kepada ungu muda, Reynolds mengatakan dirinya seperti sebahagian dari EXO.
""Bersemangat menjadi personel terbaru EXO. Saya mungkin tidak bisa menari atau bernyanyi, tapi satu hal yang pasti: saya tidak tahu cara 'mengangkat jempol'. Sungguh, saya tidak pernah mempelajarinya," tulisnya.
Sementara di unggahan Instagramnya, masih dengan foto yang sama, suami Blake Lively ini menuliskan ia gembira karena bisa bertemu dengan Sehun, Kai, Suho, Baekhyun, Chanyeol, dan Chen.
"Saya berasa di tengah band. Tidak, ini serius. Petugas keamanan yang mengejutkan saya adalah bagian dari koreografi yang berhati-hati dan mereka telah bekerja dari studio basement kami dalam imajinasiku @weareone. exo," tulis Ryan Reynolds.
Tidak hanya Reynolds yang begitu bahagia karena bisa bertemu enam personel EXO, salah satu anggota mereka, Chanyeol juga ikut berjaya memenuhkan mimpinya.
Ia yang memang meminati pemeran dan film Deadpool itu akhirnya dapat bertemu empat mata dengan Reynolds. Lantas kesempatan emas itu digunakan Chanyeol dengan berselfie bersama sang Deadpool.
Tanda pagar #6UndergroundxEXO juga sampai menjadi tren dunia di Twitter setelah pertemuan langka ini terjadi.
Malah Suho juga berharap sang aktor menikmati Korea saat mempromosikan film teranyarnya itu dan berjanji akan menonton film tersebut.
"Saya harap Anda bersenang-senang di Korea. Saya akan menonton film itu [6 Underground]," tulis Suho.
Instagram: @vancityreynolds
Oleh: Maliah Surip
Topic Berkaitan
Must-Watch Video
Gempak Most Wanted Awards 2024