Mantan pembetot bas Peterpan, Indra dan Kibordis ‘NOAH, David Albert bersekutu untuk sebuah project musikal. Mereka berkolaborasi untuk memuluskan jalan seorang penyanyi solo berdarah Batak, Stevan Pasaribu.

Indra yang kini tengah menapaki jalur produser, meyakini sosok Stevan Pasaribu dalam membawakan sebuah lagu Belum Siap Kehilangan sebagai debutan yang punya karakter kuat.

Apalagi, ketika proyek musikal ini mendapat ‘sentuhan magis’ dari seorang kibordis jenius, David.

“Buat saya ini aransamen gokil! Punya lirik yang kuat dan karakternya (Stevan) sangat pas buat lagu ini,” ungkap Indra dalam virtual gathering bersama awak media, baru-baru ini.

Melihat Indra membawa materi musik yang mumpuni, tanpa pikir panjang David mau terlibat dan akhirnya memberikan ide kreatif yang membuat lagu ini punya output menarik.

“Saya melihat lagunya bagus. Reff dan musiknya sedikit saya touch up untuk menghadirkan beat yang modern dan terdengar klasik. Meski suasananya haru, beat drumnya terkesan optimis,” kata David.

Stevan sendiri merasa sangat bangga. Apalagi materi ini diterima oleh perusahaan rekaman yang menaungi NOAH, Geisha, D’Masiv dan lainnya, baginya ini seperti mimpi.

“Masih kayak mimpi bisa bergabung dengan Musica Studio,” ujar Stevan. “Aku emang pengen masuk ke label besar seperti ini dari dulu,” sambungnya.

Lagu Belum Siap Kehilangan menjadi lagu baru yang cukup epic dan boleh diperhitungkan. Karena dikerjakan melibatkan banyak musisi hebat.

Selain David dan Indra, ada juga Agie Prakasya selaku song writer. Dan lagu ini sudah diedarkan secara digital dan dinikmati kepada khalayak umum.

“Aku berharap bisa menikmati prosesnya dan menjadikan karya ini dikenang di masa depan,” tutup Stevan.

Instagram: @indra_thetitans

Oleh: Ryks