Kabar duka menyelimuti dunia sepak bola Tanah Air. Mantan pelatih tim nasional Indonesia, Alfred Riedl telah berpulang ke hadapan sang khalik. Pria berkebangsaan Austria ini dikabarkan meninggal dunia di Wina, Senin (7/9) malam waktu setempat, diusia 70 tahun.

Menurut kabar salah satu media di Austria, Kurier, Rield meninggal karena sakit kanker yang sudah lama dideritanya. Dia meninggal disamping sang istri ketika dalam perawatan di sebuah rumah sakit di Wina.

Mantan asistennya di Timnas, Wolfgang Pikal telah mengonfirmasi kabar berpulangnya sang sahabat. Dia mengucapkan terima kasih atas persahabatan, ilmu dan pengalaman yang didapat sewaktu berkolaborasi bersama di Timnas.

“RIP pelatih Alfred sahabat dan mentor saya. Terima kasih atas persahabatan, ilmu dan pengalaman yang telah kamu berikan kepada saya,” kata sang asisten yang dilansir dari Panditfootball, Selasa (8/9).

Menukangi Tim Garuda selama 3 periode berbeda, yaitu 2010-2011, 2013-2014 dan 2016-2017, mantan striker klub Austria Vienne, Standard Liege dan FC Metz itu, sukses membawa Timnas Indonesia dua kali menduduki posisi runner-up di ajang AFF Championship (2010, 2016).

Selamat jalan coach.

Kredit Foto: CNNIndonesia, Republika.co.id

Oleh: Ryks