Viral
Bagaimana Keputusan Deddy Corbuzier saat Dibanjiri Tawaran Umrah dan Haji
Setelah memeluk agama Islam tidak sampai tiga bulan, Deddy Corbuzier mengungkapkan banyak tawaran mengerjakan umrah yang datang kepadanya.
Tidak hanya umrah, dirinya juga ditawarkan mengerjakan haji dari penyedia jasa perjalanan haji dan umrah.
Namun, kedua duanya baik umrah dan haji ditolak dengan baik oleh selebriti yang cukup tenar sebagai hos program Hitam Putih itu.
Seperti yang dilansir dari Antaranews, Deddy menolak diberi gratis umrah karena sesungguhnya dia mampu untuk menyediakan biaya umrah.
"Saya bilang kalau biaya umrah saya masih mampu. Kalau mau anda ganti biaya saya dengan membiayai 10 orang tidak mampu. Langsung semuanya mundur," ungkap Deddy di Kantor Pengurus besar Nadhlatul Ulama Jakarta Pusat, Rabu.
Sementara untuk tawaran haji, ia menolaknya karena tidak ingin dikira aji mumpung. Dirinya mau benar ke Mekkah saat sudah memiliki ilmu yang katanya masih harus banyak dipelajari.
Dan itulah (ilmu Islam) yang benar ingin dipelajarinya terlebih dahulu sebelum melunaskan hal hal yang lainnya.
Perkara itu diakui oleh pembimbing mantan ilusion tersebut, Gus Miftah yang mengatakan perkembangan pembelajaran Deddy semakin meningkat.
Instagram: @mastercorbuzier
Oleh: Maliah Surip
Must-Watch Video