Nusantara
Umum Hamil Anak Ketiga, Fairuz A. Rafiq Titip Wejangan buat Suami
Fairuz A. Rafiq memberikan kabar bahagia. Lewat akun Instagramnya pada Selasa (11/8/2020), istri Sony Septian itu mengumumkan kehamilannya.
Perempuan yang sudah punya dua anak itu mengatakan ia diberi rezeki oleh Allah untuk merasa hamil anak ketiga.
"Minta 2 anak dikasih 3 anak sama ALLAH.. MasyaALLAH rezeki yang Allah berikan,terimakasih ya ALLAH.. Berhasil hari ini kasih kejutan ke suami dan anak2 tercinta dan bahagia banget lihat ekspresi mereka," tulis Fairuz A. Rafiq di Instagram, Selasa (11/8).
Tak hanya mengumumkan kehamilannya, Fairuz turut memberikan sebuah wejangan kepada suaminya.
"Abis ini beneran tiga aja ya sayang @sonnyseptian ,langsung kb???,"tulisnya.
Dan terakhir, Fairuz yang belum lama ini heboh dengan kasus Ikan Asin memohon doa dari semua.
"Mohon doanya ya teman teman agar mommy dan calon babynya sehat yaaa???" pungkasnya.
Kabar kehamilannya adalah sebuah keterbalikan dari kabar yang sedang dihadapi oleh pasangan Pablo Benua dan Rey Utami yang harus mendekam di penjara karena kasus Ikan Asin tersebut.
Pasalnya, dikabarkan, Rey Utami akan menggugat cerai Pablo usai keduanya resmi bebas dua bulan mendatang.
Instagram: @fairuzafiq
Oleh: Maliah Surip
Must-Watch Video