Nusantara

Sempat jadi Pelarian, YouTuber Ferdian Paleka Akhirnya Ditangkap Polisi

Gempak ID
07/05/2020
22:28 MYT
Sponsor Banner
Sempat jadi Pelarian, YouTuber Ferdian Paleka Akhirnya Ditangkap Polisi
Episode pelarian YouTuber Ferdian Paleka resmi berakhir Jumat dinihari, 8 Mei 2020.
Setelah sempat beberapa hari melakukan prank dan melarikan diri lantaran membuat heboh melakukan prank sembako berisi sampah dan batu untuk transpuan, YouTuber asal Bandung ini akhirnya ditangkap oleh Polrestabes Bandung di Jalan Tol Tangerang-Merak.
Kabar itu diketahui lewat unggahan seorang polisi yang juga selebgram, Brigadir Satu Muhammad Gariz Luis Ma’luf di akun Instagramnya.
Gariz mengunggah lima foto dengan salah satunya adalah video saat proses penangkapan Ferdian di jalan tol sementara ada juga foto Ferdian dan temannya yang hanya tertunduk lesu dengan tangan terborgol.
“Polisi kena prank? Kita cuman ngasih pilihan menjadi manusia (menyerahkan diri) atau dimanusiakan? Pilihannya malah mengajak main-main kan? Ya oke kita mulai permainan sampai tamat,” tulisnya pada keterangan foto-foto yang diunggahnya.
Ia juga menuliskan kalimat: "Main-main sama Polda Jabar. Jangan kan orang hantu pun kita garap? (Guyon).
Menyifatkan perburuan YouTuber sampah sudah usai, Gariz mengungkapkan saat ini, dua tersangka sudah dibawa ke polsek terdekat untuk diinterogasi.
Sebelumnya, Kepala Polrestabes Bandung Komisaris Besar Ulung Sampurna Jaya menyatakan status Ferdian DPO atau buron.
Jika tertangkap, Ferdian dan dua temannya akan dijerat dengan UU ITE dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara.
Ferdian dan dua temannya membuat konten membuat video prank saat memberikan batu dan sampah dalam kemasan box mie instant kepada transpuan (waria).
Pria itu sempat meminta maaf melalui unggahan Insta Story-nya, namun rupanya permintaan maaf tersebut cuma pura-pura.
Pihak korban telah melapor Satuan Reserse dan Kriminal Polrestabes Bandung atas pelecehan yang dilakukan Ferdian.
Dan petugas telah mendatangi rumah Ferdian di kawasan Bojong Koneng, Baleendah, Bandung, Jawa Barat. Namun yang bersangkutan nggak ditemukan.
Sebelumnya diberitakan polisi sudah mengamankan TF yang merupakan salah satu pelaku dalam video prank tersebut.
Instagram: @garizluiz37
Oleh: Maliah Surip
Related Topics
Must-Watch Video
Unitar