Jadi jomblo itu bukan sebuah bencana besar, tapi memang mempunyai seseorag yang perhatian dengan kita dan bisa diperhatikan oleh kita lebih enak rasanya. Yap, maksudnya akan lebih baik kalau kita punya pacar yang selalu mau nemenin dan jadi tempat curhat yang paling nyaman.

Kalau tahun 2019 ini kamu belum punya orang itu alias kamu masih jomblo, sudah saatnya di tahun 2020 kamu punya orang yang bersedia menerima kamu apa adanya.

Jangan khawatir, ada ribuan cara yang bisa kamu lakukan buat dapat pacar. Bedanya, tahun 2020 kamu harus ubah strategi untuk menggaet lawan jenis. Yuk, simak beberapa trik di bawah ini untuk lepas dari kesendirian.

1. Buat mindset dan buka peluang

Kata-katanya mungkin lebih cocok untuk urusan bisnis, ya. Namun, bisa juga kok dipakai untuk dapat hubungan percintaan yang spesial. Kamu harus buat mindset dulu dalam diri kamu bahwa baik cowok dan cewek semuanya beda dan punya keunikan masing-masing. Kamu harus mulai pintar membaca karakteristik masing-masing orang.

Hargai semua orang dengan cara yang berbeda. Sebaiknya tidak membenci orang karena kesalahannya. Bisa jadi, hal itu mungin karena salah menghargai mereka. Buka peluang untuk semua orang.

Jodoh kamu mungkin bukan orang yang kamu harapkan selama ini. Bisa jadi lebih baik dari yang kamu impikan.

Buka diri dengan lebih banyak orang. Mungkin mereka bukan jodoh kamu di dalam hubungan percintaan, bisa jadi orang itu akan mempertemukan kamu dengan orang yang tepat.

2. Bilang “Iya” untuk hal baru

Tahun baru, ya harus coba hal baru, dong! Coba buat list hal-hal apa yang belum pernah kamu lakukan, akan kamu lakukan, dan yang selalu ditunda. Lakukan saja salah satunya!

Buat kamu yang malas traveling sendirian, coba mulai pesan tiket pesawat dan bertualanglah sendiri. Tidak perlu ke luar negeri, kok. Pergi menyeberang pulau saja sudah cukup. Percaya, deh, kamu bisa belajar banyak hal dengan solo traveling.

Lebih mudah lagi kamu mulai berolahraga. Sekarang sudah banyak komunitas yang membuka kelas berbagai jenis olahraga. Mungkin ada seseorang yang memang menunggu kamu di sana untuk ngobrol tentang masa depan.

3. Lakukan pergerakkan berarti

Tahun 2020 bukan lagi masanya menunggu. Itu norak dan ketinggalan zaman. Lakukan pergerakkan berarti dengan cara yang berkelas pastinya. Sederhana saja, ngobrol dengan gebetan sudah cukup. Tidak perlu terlalu sering hingga kamu harus mengirimkan pesan setiap malam.

Buat obrolan sederhana tentang tren yang sedang terjadi. Langkah selanjutnya, ajak bertemu setelah aktivitasnya selesai. Tahu juga kalau dia punya kesibukan. Jangan ajak dia terlalu sering. Pilih waktu yang tepat supaya semuanya berjalan dengan spesial.

4. Bukan hanya asal punya pacar

Masih banyak orang yang bikin status “berpacaran” cuma untuk pamer di media sosial atau teman-teman dekat. Buang jauh-jauh deh pikiran untuk mengedepankan status dibanding perasaan. Memangnya kamu mau menjalani hubungan tanpa kasih sayang?

Kamu harus benar-benar menjalin hubungan timbal-balik dengan seseorang dalam hal ini. Kamu harus jadi teman yang baik dan mendengarkan cerita serta keluh-kesahnya. Begitu juga sebaliknya, kamu harus memberikan lebih dari yang kamu dapatkan.

Kalau cuma mau punya pacar, tidak perlu menunggu tahun 2020 kalau begitu.

5. Sadar bahwa penolakan itu nyata

Membuka diri pada seseorang bukan berarti akan langsung berhasil. Kamu juga bisa mendapatkan penolakan dari orang lain. Hal ini yang harus disadari di awal memulai hubungan. Tenang, semua orang malahan harus mendapatkan penolakan itu.

Tahun 2020 mungkin jadi titik balik buat hidup kamu mendapatkan seseorang yang tepat. Ambil positifnya, penolakan seharusnya memberi tahu kamu bahwa orang itu bukan orang yang spesial buat kamu. Move on!

Satu hal yang harus kamu ingat juga: hubungan itu bukan hanya tentang status, namun bagaimana menjadi orang yang tepat untuk pasangan. Semoga 2020 jadi tahun yang baik untuk percintaan kamu.

Kredit Foto: Pexel.com, unsplash.com

Oleh: Ade K Irawan